Selasa, 31 Desember 2013

RenHar 31 Desember 2013.



RenHar Selasa Wage 31/12.
1Yoh 2:18-21.
Yoh 1:1-18.
Mengakhiri tahun 2013 hari ini, kita diingatkan supaya mau melakukan introspeksi dan jangan berpuas diri, terutama dalam membangun relasi dengan Allah dan sesama.
Dengan selalu berpengharapan hanya kepada Tuhan, kita mampu membangun kesadaran melampaui kesadaran pikiran (awareness/ kesadaran hati), yang berbuah mau menyangkal diri sehingga memiliki hati penuh belarasa kepada siapa saja, mampu menggunakan barang dunia sebagai sarana untuk semakin memuliakan Nama Allah serta memperoleh kemuliaan hidup kekal.

Senin, 30 Desember 2013

RenHar 30 Desember 2013.



RenHar Senin Pon 30/12.
1Yoh 2:12-17.
Luk 2:36-40.
Lewat Injil hari ini, kita diajak untuk belajar memahami “bahasa hati” seorang wanita, yang justru tak terungkap lewat kata-kata yang sangat terbatas. 
Pelajaran bagi kita (laki-laki maupun perempuan) mau meluangkan waktu untuk berdoa dalam keheningan yang berpusat kepada Allah, bukan berpusat kepada diri sendiri yang naluriah menggunakan pikiran dan egois. 
Sesungguhnya Allah tahu apa yang ada di dalam hati kita, serta pasti memberikan yang terbaik bagi hidup kita.

Minggu, 29 Desember 2013

RenHar 29 Desember 2013.



RenHar Minggu Pahing 29/12.
Sir 3:2-6,12-14. 
Mat 2:13-15.19-23.                                                                                                                
Di Pesta Keluarga Kudus Yesus, Maria, Yusuf hari ini, peringatan bagi kita supaya dalam menjalani hidup selalu menggunakan kesadaran hati. 
Karena, selain membuahkan welas asih tresna, juga mengasah kepekaan hati sehingga mampu membaca tanda-tanda. 
Bandingkan Keluarga Kudus ini sangat sederhana, tidak kaya, dan sejak awalnya penuh ketidak tenangan, tetapi mampu menjadi keluarga Kudus yang nyaman, fresh tanpa ego, peaceful, menghayati love and compassion dalam berelasi dengan siapa pun.

Sabtu, 28 Desember 2013

RenHar 28 Desember 2013.



RenHar Sabtu Legi 28/12.
1Yoh 1:5-22.
Mat 2:13-18.
Injil di Pesta Kanak-Kanak Suci, Martir hari ini berkisah tentang Yusuf dan Maria yang reflek menggunakan kesadaran hati, sehingga dikaruniai kemampuan menyelamatkan kanak-kanak Yesus dari kekejaman Herodes. 
Kita diutus mau meneladani hidup Yusuf dan Maria yang memiliki belarasa dan asih tresna kepada siapa saja, selalu mengutamakan kehidupan dan kelestarian semesta alam tanpa mengharuskan orang lain melakukannya. 
Karena, keteladanan jauh lebih efektif daripada ucapan atau perintah..

Jumat, 27 Desember 2013

RenHar 27 Desember 2013.



RenHar Jumat Kliwon 27/12.
1Yoh 1:1-4.
Yoh 20:2-8.
Injil di Pesta St. Yohanes, Rasul dan Penulis Injil hari ini, mengingatkan kebiasaan kita beropini dengan berbagai dugaan suatu peristiwa dengan uraian kronologis. 
Kita jarang bisa menangkap peristiwa dengan hati bahwa Allah selalu campur tangan, dan mau mengambil hikmah dari setiap peristiwa hidup.
Kesadaran hati (awareness/ eling) memampukan kita menangkap setiap peristiwa hidup tanpa opini, sehingga bisa berbelarasa (love compassion) kepada setiap orang tanpa apriori & menghakimi.